Conceptual Photography atau fotografi konseptual saat ini telah menjadi salah satu genre dalam dunia fotografi. Lebih menggambarkan ide dan lebih fokus pada konsep foto yang dipilih dibandingkan hal lainnya.
Sedangkan semua foto memiliki pesan tersendiri yang akan diberikan pada semua orang yang melihat foto tersebut. Seperti pernyataan politik, komentar sosial dan yang lainnya yang akan dicapai dengan adanya pemotretan. Pemotretan tersebut dilakukan setelah dipikirkan dengan sangat baik dan teknik olah digital tertentu untuk mempertajam konsep.
Penyedia Jasa Conceptual Photography
Penyedia Jasa Fotografi Konseptual
Fotografi konseptual juga tidak hanya dilakukan untuk sekadar mengambil foto semangkuk buah, foto pemandangan atau wajah keriput dari seorang wanita tua. Karena setiap foto konseptual akan menggambarkan sebuah gagasan, mengeksplorasi maksud dan memberi kesan bagi mereka yang melihat.
Hal tersebut menjadikan kami sebagai fotografer konseptual dituntut untuk lebih unik atau tidak biasa. Untuk menerapkan konsep fotografi konseptual kita harus mengetahui beberapa hal penting. Seperti:
- Konsep sebagai hal utama
- Menemukan emosi / nyawa dari konsep
- Siapa yang dituju (target audience)
- Eksplorasi teknik fotografi tanpa kompromi
Konseptual fotografi termasuk konsep utama, karena mendeskripsikan gagasan melalui gambar dan menuntut seseorang untuk menggali pikiran lebih dalam. Membuat seseorang itu menjadi lebih kreatif saat membuat konsep.
Jadi tim fotografer harus bisa masuk dan mulai menjelajahi pikiran sendiri supaya bisa menyampaikannya melalui foto.
Jasa Conceptual Photography
Untuk melakukan conceptual photography sendiri sudah cukup menantang. Kami sebagai fotografer dituntut untuk terus mengasah kreativitas dan menemukan ide terbaik untuk memvisualkannya dalam foto.
Untuk Anda yang berada di Semarang, Surabaya atau Jakarta atau dimanapun lokasi Anda, dapat menggunakan jasa kami, Sooca Commercial Photography. Jika membutuhkan jasa Conceptual Photography dapat menghubungi kontak yang ada. Semarang di 024-33147000, Surabaya di 031-60293223 dan Jakarta 021-30306556.
Selain itu kami juga melayani pengambilan foto untuk acara lainnya, seperti Annual Report Photography, fotografi pelaksanaan proyek, advertising photography dan commercial photography lainnya.