Perbedaan Foto Interior dan Eksterior dalam Fotografi Arsitektur

Arsitektur atau detail desain dari bangunan merupakan salah satu objek fotografi yang didalamnya terkandung banyak nilai. Selain bisa dilihat dari sisi seni, detail bangunannya yang apik juga memiliki nilai ekonomis yang tinggi dengan fotografi Arsitektur.

Pengertian Fotografi Arsitektur

Tahukah kamu apa yang dimaksud dengan fotografi arsitektur? Dan mafaatnya bagi arsitek?

Seperti yang kita ketahui bahwa fotografi ini merupakan kegiatan memotret melalui kamera untuk menghasilkan gambar maupun karya seni yang menggambarkan objek tertentu.

Hasil dari gambar tersebut tentunya memiliki tujuan yang berbeda yang disesuaikan dengan kebutuhan. Contohnya untuk kebutuhan promosi, dokumentasi maupun hanya untuk dinikmati sendiri.

Lalu untuk arsitetur adalah sebuah karya seni perencanaan dan kontruksi suatu bangunan.

Fotografi arsitektur atau sering disebut juga dengan fotografi bangunan merupakan hasil fotografi yang tidak hanya menunjukkan dokumentasi saja namun juga menampilkan estetika .

Fotografi arsitektur juga memperhatikan kaidah fotografi serta arsitektur. Agar bisa menghasilkan fotografi yang menarik maka harus memperhatikan cahaya.

Hal ini dikarenakan dengan cahaya maka bayangan yang dihasilkan akan terbiaskan dalam bentuk serta dimensi yang artistik.

Beberapa komposisi penting lainnnya selain pencahayaan yaitu komponen-komponen titik, garis, bentuk hingga wujud garis bisa bersatu agar menjadi komposisi yang indah.

Melalui fotografi arsitektur menjadikan bangunan sejarah yang tadinya terlihat usang maka akan memiliki makna yang mendalam.

Seperti yang kita tahu bahwa banyak cara untuk melestarikan bangunan bersejarah, dan salah satu caranya yaitu melalui dokumentasi bentuk potret foto yang bernilai.

Kemudian untuk penggunaan lensa kamera yang tepat juga berperan penting agar hasilnya menakjubkan. Karena objek dalam jenis fotografi ini cenderung luas maka kamu juga harus memilih lensa yang tepat.

Kamu bisa gunakan lensa wide angle lokal length 18mm hingga 35mm. Lensa tersebut sering kali digunakan untuk memotret pemandangan serta bangunan.

Jenis-Jenis Fotografi Arsitektur

Fotografi arsitektur
Sumber Foto: Pexels.com

Fotografi arsitektur secara umum dibagi menjadi tiga kategori yaitu :

1. Fotografi eksterior

Fotografi eksterior merupakan salah satu jenis dari fotografi arsitektur yang pemotretannya memberikan tampilan bagian luaran bangunan. Adapun untuk objek fotografi ini dimulai dari penampakan luar gedung secara keseluruhan termasuk halaman dari suatu bangunan yang merupakan bagian dari desain bangunan.

Dikarenakan objeknya besar maka wajib bagi fotografi eksterior menggunakan lensa lebar. Sehingga gambar-gambar yang dihasilkan akan menarik. Biasanya lensa yang dipakai adalah lensa hiperbola seperti lensa 20 mm atau lebih kecil.

2. Fotografi Interior

Fotografi interior adalah fotografi yang fokus memotretnya pada berbagai bentuk yang merupakan bagian dalam bangunan. Fotografi interior ini tentunya berbeda dengan fotografi eksterior.

Pada fotografi interior fokusnya pada bagian dalam ruangan serta seni dalam menata ruangan.

Untuk objek dari fotografi ini yaitu kemewahan serta keindahan dari tata ruang secara detail. Agar hasil fotonya menjadi lebih bagus maka fotografer interior lainnya menggunakan pencahayaan tambahan.

3. Fotografi detail Arsitektur

Sumber Foto: Pexels.com

Fotografi detail arsitektur merupakan potret yang diambil dari sudut maupun bagian tertentu yang mempunyai keistimewaan pada bangunannya.

Seperti yang kita tahu bahwa kebanyakan gambar banyak yang diambil secara menyeluruh maka tidak menghasilkan foto yang lebih memuaskan.

Malahan terdapat bagian bangunan yang harus diperhatikan dengan detail agar hasil karyanya terlihat mengagumkan

Sehingga khusus bagian fotografi detail arsitektur pemotretannya lebih fokus di bagian bangunan yang dianggapnya terlalu menonjol.

Dengan membaca ulasan diatas pastinya kamu sudah tahu mengenai perbedaan foto interior dan eksterior dalam fotografi arsitektur.

Selanjutnya bagi kamu yang sedang mencari jasa pembuatan fotografi arsitektur maka bisa langsung ke soocaphoto.com. Di Sooca Commercial Photography juga menyediakan jasa foto interior dan eksterior.

Sooca commercial photography didukung dengan skill dan fotografer yang bepengalaman sehingga akan menghasilkan foto yang berkualitas.

Shopping Basket
id_IDIndonesian